WELCOME

CARA MENGHAPUS BABYLON DARI GOOGLE CHROME

Bagaimana cara menghapus, menghilangkan dan uninstal babylon browser di google chrome kita. Kenapa search engine yang satu ini terkesan memaksakan. Sudah bikin kita kadang jengkel, apalagi menyusahkan. Padahal sebelumnya kita tidak  merasa menginstal atau sengaja kita benar – benar ingin pasang search engine Babylon ini. Tapi memang tanpa kita sadari pada saat kita habis download sesuatu akhirnya search engine babylon ini ngikuti dan terinstal tanpa kita sadari.
Makanya hati – hati kalau kita mau download sesuatu, jangan mudah dan gampang percaya dengan kata – kata yang seolah itu adalah sesuatu yang kita cari dan ternyata malah bikin hancur software komputer kita.
Nah dalam hal ini saya ingin berbagi dengan kamu semua, bagaimana caranya kita ingin menghapus dan menghilangkan yang namanya mesin pencari Babylon dari perambaan mesin pencari kita google crome.
 Caranya sangat mudah sekali, yaitu langkahnya adalah sbb :
  1. Kita klik icon kunci inggris di pojok kanan atas.
  2. Setelah itu masuk ke menu pilihan.
  3. Kemudian kamu amati dan kamu setting, di menu beranda, penulusuran, dst. nah kalau ketemu tulisan babylon kamu REMOVE dia saja.
  4. Setelah semua kamu setting dan kamu pastikan Babylon sudah tidak  ada lagi di media setting tadi, kemudian kamu restart
Mohon maaf ya pada gambarnya babylonnya sdh tidak ada soalnya sebelum saya posting si Baby sudah saya buang jauh-jauh ke dasar laut.
 
 
SUMBER LINK BY: FLORESKU